Bagian Psikologi Biro SDM Polda Sulsel Gelar Pendampingan kepada Purnawiran Polri

    Bagian Psikologi Biro SDM Polda Sulsel Gelar Pendampingan kepada Purnawiran Polri
    Bagian Psikologi Biro SDM Polda Sulsel Gelar Pendampingan kepada Purnawiran Polri

    MAKASSAR - Biro SDM Polda Sulsel melaksanakan kegiatan pelayanan dan pendampingan terhadap purnawirawan Polda Sulsel yang berdomisili di Aspol Panaikang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Selasa (10/01/2024).

    Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasubbag Psipers Bagpsikologi Biro SDM Polda Sulsel Kompol Muh. Asep Muharam, S.Psi., M.Psi. Psikolog berserta staf.

    Kompol Muh. Asep Muharam, S.Psi., M.Psi., Psikolog menyampaikan kegiatan ini bertujuan mempererat tali silaturahmi dengan senior-senior fo Polri yang telah memasuki Purna.

    Beliau juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kontribusi dan dedikasi selama berdinas di institusi Kepolisian.

    Selain itu, Kompol Muh. Asep Muharam, S.Psi., M.Psi., Psikolog berharap dengan kunjungan dapat membangkitkan semangat dalam menjalankan aktivitas kesehariannya, beliau juga berpesan agar tetap menjaga kesehatan dengan cara menjaga pola hidup yang sehat.

    Dalam Kegiatan tersebut, para personil Bagpsikologi Biro SDM Polda Sulsel juga melaksanakan sharing pengalaman selama berdinas diinstitusi Polri dan memberikan tali asih sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Pimpinan Polri.

    “Pada kesempatan yang sama Aiptu Purn. I Ketut Diarsa menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan dukungan Bag Psikologi Biro SDM Polda Sulsel atas perhatian dan silahturahim dengan para Purnawiran Polri.(Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Silaturahmi Dengan Masyarakat, ...

    Artikel Berikutnya

    Masuki Tahun Pembelajaran 2024, Kepsek SMK...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami